Stuck
In Love menceritakan tentang novelis sukses Bill Borgens (Greg Kinnear)
yang berusaha Move On dari mantan istrinya, Erica (Jennifer Connelly),
yang telah meninggalkannya demi seorang pria muda.
Bill
yang seharusnya tengah menyelesaikan novel barunya, malah lebih sering
memata-matai mantan istrinya itu dengan suami barunya. Sang penulis ini
juga mempunyai 2 orang putra-putri yang memiliki bakat menulisnya. Sam
(Lily Collins), putrinya yang tertua, memberi kabar kalau buku
pertamanya telah berhasil mendapatkan penerbit, dan akan segera
dirilis.
Bill
pun menyarankan putrinya itu untuk memberitahu ibunya kabar
membahagiakan itu. Tapi dia menolaknya, karena dia membenci sang ibu
yang dianggapnya telah berkhianat terhadap ayahnya. Sam juga membatasi
kisah cintanya dengan cara one-night stands saja. Hanya seks, tidak
lebih dari pada itu.
Putra
Bill, Rusty (Nat Wolff), adalah pria baik hati yang jago menulis puisi.
Terbalik dengan sang kakak, Rusty bisa dibilang cupu dalam masalah
percintaan. Dengan berbagai konflik dengan anak-anak dan dirinya
sendiri, Bill harus menyelesaikan segala permasalahan dan menyatukan
keluarganya kembali.
Posting Komentar